PT Batutua akan eksplorasi tembaga

AMBON (Antara): PT Batutua Kharisma Permai (BKP) akan melakukan eksplorasi tembaga dan barit di Lerokis, Kalikuning, Pulau Wetar, Kabupaten Maluku Tenggara Barat (MTB).

Wilayah ini pernah menjadi daerah pertambangan emas PT Prima Lirang Mining dan telah diakhiri prosesnya (terminasi) oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, 18 Oktober 2004.

Dirut PT BKP, Gerry Mbatemooy, mengemukakan kegiatan eksplorasi ini masih menunggu SK Kuasa Pertambangan (KP) dari Pemkab MTB yang telah diajukannya, sejak Juni lalu.

"Saya baru kembali dari Saumlaki, Ibu Kota Kabupaten MTB dan bertemu dengan Kadis [kepala dinas] Pertambangan setempat, di mana dijanjikan usai Idul Fitri SK KP sudah bisa dikeluarkan," katanya, kemarin.

Gerry yang saat PT Prima Lirang Mining beroperasi untuk penambangan emas memangku jabatan general manager itu mengisyaratkan, bila SK KP dikeluarkan Bupati MTB, maka kegiatan mobilisasi peralatan dilakukan Desember, selanjutnya eksplorasi dimulai Januari 2005.

"Saya sudah melaporkan rencana kerja dan anggaran eksplorasi kepada Gubernur Maluku dan Pemkab MTB dengan sasaran antara lain kegiatan pemboran inti 4.000 meter atau 40 lubang dengan kedalaman masing-masing 100 meter per lubang," ujarnya.

Begitu pula dengan, kegiatan studi metalurgi dan analisa laboratorium untuk mengetahui bagaimana mengurangi kadar arsenik yang terkandung dalam batuan tembaga di Pulau Wetar. "Hasilnya akan diteliti pada laboratorium di Perth, Brisbane, dan Darwin [Australia] guna mengetahui deposit tembaga," tutur Gerry.

sumber: