Persepsi Pertambangan (3): Optimisme Terus Meningkat
Dunia pertambangan sedang membaik. Berita baik ini tidak hanya bisa dilihat dari kecenderungan harga komoditi tambang dan permintaan yang sedang kembali meningkat, tapi juga dari hasil survey yang dilakukan oleh Dun&Bradstreet (D&B) Indonesia pada kuartal ke-3 tahun 2009 ini.
D&B berdiri tahun 1841 dan saat ini sudah tersebar di 214 negara, termasuk Indonesia. Indeks dan hasil riset D&B sudah digunakan sebagai salah satu indikator di dalam pengambilan keputusan. Produk dari D&B yang menarik untuk disimak adalah tentang Business Optimism Index (BOI). Di Indonesia survey ini di lakukan terhadap 9 sektor yang memiliki kontribusi besar terhadap PDP (Produk Domestik Bruto), yaitu sektor manufaktur, pertanian, pertambangan, jasa, keuangan, transportasi dan pedagang grosir.
Khususnya sektor pertambangan di dalam survey ini di asumsikan memiliki sumbangan terhadap PDB sebesar 11%. Namun perlu dicatat bahwa sebenarnya dari sektor pertambangan secara tidak langsung memberikan kontribusi juga kepada sektor lain, karena sektor pertambangan sebagai sektor yang memiliki karakteristik penggerak sektor lain. Misalnya sektor jasa, manufaktur, transportasi, keuangan, dll. Dalam hal ini ada 22 perusahaan pertambangan yang di survey oleh D&B. Survey ini juga mendapat dukungan dari Prof Robert Simanjuntak dari Fakultas Ekonomi, Universitas Indonesia.
BOI untuk ”Outlook Q3 2009” tersebut dilakukan untuk menilai indeks/tingkat optimisme bisnis di Indonesia terkait dengan aktifitas perekonomian di Indonesia. Ada 6 indeks yang diukur, yaitu: net profits, volume of sales, selling prices, new orders, inventory levels, dan employees.
Secara keseluruhan terjadi peningkatan optimisme pada sektor yang di ukur dibandingkan dengan kuartal I dan II lalu. Sehingga dipersepsikan bahwa situasi krisis global sudah mulai bisa diatasi.Pada kuartal I dan II masih terdapat 4 indeks yang masih memiliki angka negatif, yaitu inventory, net profit, new orde dan sales volume, sedangkan memasuki kuartal III ini seluruhnya positif. Maka ini juga dipersepsikan bahwa ekonomi telah mencapai titik balik untuk perbaikan dalam bulan-bulan mendatang.
Gambar 1. Indeks Net Profit (Sumber: D&B Indonesia)
Indeks net profits dan new orders adalah indeks yang paling optimis diikuti oleh sales. Indeks construction dan transportation adalah yang paling menjanjikan dalam kuartal 3 2009 ini. Untuk sektor pertambangan menunjukan kenaikan tingkat optimisme dari seluruh indeks yang diukur, bahkan secara umum tingkat optimisme pada sektor pertambangan di atas rata-rata dari indeks seluruh sektor.
edpraso
sumber: