Batu Bara Untuk Bahan Kosmetik
Batu Bara Untuk Bahan Kosmetik
Banjarmasinpost, 18 Agustus 2005
Banjarmasin, BPost
Batu bara yang merupakan komoditi andalan Kalimantan Selatan dari sektor pertambangan, manfaatnya tidak seperti yang diduga selama ini, hanya terbatas sebagai bahan bakar. Emas hitam itu, ternyata juga dimanfaatkan sebagai salah satu bahan untuk pembuatan compact dics (CD) dan kosmetik.
"Kegunaan batu bara selain untuk kelangsungkan hidup manusia, juga dimanfaatkan industri musik dan kosmetik," jelas Zainuddin JR Lubis, Public Relations PT Arutmin Indonesia, Rabu (17/8), di sela-sela lomba cerdas cermat kegunaan tambang di pameran Abdi Persada Membangun di gedung Sultan Suriansyah.
Dijelaskannya, beberapa komponen industri musik seperti compact disc (CD) bahan bakunya antara lain dari unsur batu bara yaitu karbon. Untuk kosmetik, lanjut dia, unsur yang diambil dari batu bara adalah seng oksid.
Menurut Zainuddin, untuk mensosialisasikan manfaat batu bara ini, pihaknya menggelar lomba cerdas cermat bagi kalangan pelajar dari tingkat sekolah dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP), sekolah menengah atas (SMA) kerjasama dengan BPost Group.
"Lewat lomba ini, Arutmin bisa mensosialisasikan manfaat hasil tambang batu bara kepada masyarakat luas terutama segmen remaja dan anak-anak," tuturnya.
Rani Citrawati, Ketua Pelaksana Lomba Cerdas Cermat Arutmin, mengatakan konsep lomba yang diangkatnya pada even pameran Abdi Persada ini mengusung tema manfaat tambang bagi keberlangsungan kehidupan.
"Dalam lomba-lomba seperti lomba penulisan, lomba melukis untuk anak dan lomba cerdas cermat ini temanya khusus mengangkat kegunaan batubara bagi kehidupan manusia. Tujuannya agar yang ikut lomba terutama segmen remaja dan anak-anak secara dini mengerti apa sebenarnya manfaat batubara bagi keberlasungan hidup manusia" tutur Rani, yang juga Direktur Event Organiser Pandareka Jakarta.
Diharapkan Rani dengan adanya lomba-lomba tersebut segmen remaja dan anak-anak yang mengikuti bisa menerima pesan yang disampaikan oleh panitia mengenai kegunaan batu bara. "Dan dengan berbagai lomba tadi sudah teruji dimanapun sebuah pesan bisa efektif dan mudah diterima bagi yang mengikuti," tegasnya.
sumber: